Ketoprak, Indonesia's Traditional Food near FEB UIN Jakarta

Bisnis kuliner merupakan bisnis yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Pak Horidin salah satunya, bisnis Ketoprak legendnya tak d ragukan lagi rasanya, 39 tahun lamanya ia telah memulai bisnis ini.
Pada tahun 80 an, ketika itu ia tak mampu melanjutkan sekolah ke jenjang selanjutnya, setelah lulus Sekolah Dasar ia memulai berjualan ketoprak, tanpa pengalaman sama sekali, ia belajar kepada salah seorang temannya bagaimana cara membuat ketoprak yang enak dan lezat untuk dinikmati, dari situlah bisnis ketoprak ini dimulai.Tak cukup hanya jualan di kampung halamannya di Brebes, pak Horidin akhirnya mengadu nasib ke Ibukota, meskipun pada akhirnya ia berbisnis di daerah Rempoa, Tangerang Selatan. Dan sejak di bukanya gedung Baru Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada tahun 2018, ia memutuskan untuk berjualan  tepat di depan gedung tersebut, menurutnya tempat tersebut sangat strategis karena tepat di depan pintu keluar yang tentunya banyak mahasiswa yang membeli makanan di daerah tersebut.Pak Horidin setiap harinya menyiapkan 40 porsi ketoprak untuk dijual, dengan harga yang pada saat pertama kali jualan sebesar Rp. 200 hingga saat ini sebesar Rp. 12.000. Ia memulai berjualan setiap harinya pada pukul 07.00 sampai 14.30.Penjualan setiap harinya tidak menentu, terkadang habis dan terkadang masih tersisa banyak sehingga keuntungan yang ia peroleh tidak menentu pula, jika dagangannya habis maka hasil penjualan setiap harinya yang ia terima yaitu sejumlah Rp. 480.000.Kendala yang ia hadapi ialah pada saat musim hujan, ia kesulitan untuk berdagang karena masih menggunakan gerobak dan belum mempunyai lapak yang tetap. Kemudian ia mengatakan bahwa dengan banyaknya penjual yang sama-sama berjualan di depan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, ia tidak merasa tersaingi karena penjual yang lainnya berjualan jenis makanan yang berbeda.

Sumber : Joko Prasetyo Own's Blog

Comments

Popular posts from this blog

Biography of Susi Pudjiastuti (Businesswoman and Minister of Maritime Affairs and Fisheries)

Mengenal Konsep Marketing Mix dalam Bisnis

Critical Review : Islamic Credit Cards How do They Work, and Is There a Better Alternative?